Selasa, 28 Juni 2016

Tips Bagi Para Penggemar Kereta Api Pemula Apabila Akan Melakukan Kegiatan Hunting / Memotret Kereta Api


Indonesia Railway News - halo sobat IRANES dimana pun kamu membaca artikel ini , kali ini saya akan membahas tentang Tips Bagi Para Penggemar Kereta Api Pada Saat Melakukan Hunting / Memotret Kereta Api . lagi lagi kita bertanya "kenapa ulasan ini di angkat ke media ?" karena saya melihat para penggemar kereta api yang masih pemula (Newbie) hunting sembarangan dan yang lebih parah lagi mereka sering kali mengabaikan peringatan petugas stasiun seperti misal nya agar berdiri di belakang garis aman . selain itu , mereka juga kebingungan saat mereka berada di stasiun transit dan tidak tahu kemana arah dari kereta kereta tersebut . bagi kamu yang masih newbie atau pemula mari simak ulasan berikut .



1 . Pemilihan Tempat Huting 

bagi kamu para pemula sebaik nya pilih lah stasiun untuk spot hunting kamu , karena di dalam stasiun sudah di sediakan ketentuan - ketentuan dan larangan yang berlaku demi keamanan selain itu tidak ada kendaraan bermotor yang akan mengancam nyawa kita . sementara apa bila kamu nekat juga hunting di PJL atau jalur rel biasa di takutkan apa bila terlalu dekat dengan kereta api kamu bisa tersambar dan apa bila kamu hunting di dekat PJL di takutkan pula akan tertabrak kendaraan bermotor baik luka ringan maupun luka berat . jadi di sarankan untuk memilih stasiun sebagai spot hunting kamu .

2 . Menabung 

bagi kamu para pemula , mohon dibiasakan untuk menabung terlebih dahulu sebelum melakukan kegiatan hunting dengan jangka waktu yang kalian tentukan sendiri sesuai dengan uang jajan yang kalian sisihkan . sisihkan sebagian uang jajan sekolah kalian dan jangan boros . apa bila kamu dari awal tidak di biasakan menabung , di takutkan akan menyusahkan orang tua karena kamu selalu meminta uang kepada orang tua mu untuk melakukan kegiatan hunting . apa bila kamu tidak bisa menabung di karenakan uang jajan yang juga kepepet alias sedikit di sarankan untuk tidak pergi hunting (sukur - sukur kalo ada yang bayarin) . kenapa mesti , harus , kudu membawa uang saku ? karena kegiatan unting itu tidak lah sebentar , ada yang hanya 2 Jam ada pula yang darp pagi hingga menjelang malam (sore) . nah , adanya uang saku adalah untuk membeli makan dan minum untuk makan suang atau pun makan sore .

3 . Mempersiapkan Segala Hal Yang Di Butuhkan

bagi kamu para pemula , di sarankan untuk mempersiapkan segala hal yang di perlukan , seperti kamera , uang saku , camilan / makanan ringan , dsb . di karenakan apabila misal nya tidak di persiapkan H -1 sebelum keberangkatan di takutkan ada barang yang tertinggal di rumah dan tidak terbawa , akhir nya kegiatan hunting pun terasa tidak nyaman karena terus memikirkan barang yang tertinggal di rumah itu .

4 . Jangan Terburu Buru Untuk Masuk Kedalam Kereta

apa bila kereta sudah penuh dengan penumpang , biasakan lah untuk mengalah , jangan memaksa masuk ke dalam kereta karena nanti nya kita yang akan tersiksa sendiri karda empet empetan dengan penumpang lain . tunggu lah kereta selanjut nya tiba .

Note : Apa bila kamu mendapat tempat duduk dan kamu melihat ada orang yang berhak untuk duduk (Misal : Lansia , Orang Cacat , Ibu Hamil , dan ibu menggendong anak) mohon untuk di berikan tempat duduk karena kasihan juga apa bila ia terus berdiri .

5 . Bertemu Dengan PKD (Petugas Keamanan Daerah) Yang Sebenarnya Hanya Iseng 

apa bila kamu menemukan PKD yang tertera dalam judul no 5 dan mengatakan tidak boleh foto foto kereta kepada mu karena hanya hunting yang di dasari hobby , jangan langsung pervara begitu saja , karena peraturan yang sebenarnya adalah "Apa bila anda mengambil gambar untuk kegiatan komersil (Iklan / Tayangan TV) , wajib lapor Kepada Kepala Stasiun" . peraturan ini hanya berlaku untuk kegiatan komersil dan bukan kegiatan hobby . jadi apa bila anda menemukan PKD seperti itu harap segera meminta konfirmasi kepada Kepala Stasiun terlebih lagi apa bila PKD itu menyita Kmera / Memory Kamera milik mu .

Note : Pengalaman pribadi saya PKD tersebut langsung di PHK di hadapan saya dan temen temen Rail Fans (Penggemar Kereta Api)

6 . Persetujuan Orang Tua / Di Dampingi Orang Tua

dan yang terakhir adalah mendapat persetujuan dari orang tua . karena tanpa restu dari orang tua , kita tidak akan dapat melakukan kegiatan tersebut . dan apa bila kamu hanya unting sendiri atau ber-2 di sarankan untuk mengikutsertakan orang tua dalam kegiatan hunting kita untuk saling mengingkatkan satu sama lain agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar